Labels

Jumat, 16 Maret 2012

Need for Speed World

Electronic Arts (EA) kembali melakukan gebrakan ke dunia game online dengan salah satufranchise yang telah menjadi andalan mereka selama beberapa waktu lamanya, Need for Speed World. EA melakukan sebuah perjudian yang cukup besar dengan mengasumsikan bahwa paragamer yang ada di dunia akan mau men-download game ini secara gratis dan memainkannya secara gratis pula, ketimbang membeli sebuah game original dan memainkannya hanya untuk beberapa waktu saja. Setelah itu, nasibnya pun tidak diketahui lagi (untuk game original-nya). Sekarang pertanyaannya adalah, apakah Kotakers rela untuk men-download game yang satu ini?

Kami rasa, para Kotakers yang memang menyukai game dengan genre balapan seperti Need for Speed ini pasti akan mau melakukannya. Oleh karena itulah, pihak EA yang juga memiliki perkiraan yang sama dengan kami, ingin memastikan bahwa game tersebut benar-benar bisa memberikan kepuasan tersendiri bagi para gamer setelah memainkannya. Need for Speed Worldini merupakan game yang dikembangkan oleh Black Box dari EA dan bekerja sama juga dengan EA Singapore. Game ini, seperti yang telah kami utarakan di atas, merupakan game online balapan yang menggunakan setting di dunia balapan yang telah dibuat terkenal oleh EA.

EA sendiri telah memperlihatkan game ini pada acara Game Developers Conference kemarin dan dari demo yang kami lihat, game ini terlihat cukup menjanjikan. Perlu diketahui terlebih dahulu, bahwa Need for Speed World ini merupakan game yang dikembangkan secara eksklusif untuk PC dan EA memperlihatkan game tersebut dengan menggunakan bantuan mouse dan keyboard. Tapi pada saat akhirnya nanti, game yang sudah rampung akan bisa menggunakan gamepad dan juga setir.

Yang mengejutkan dari semua ini adalah bahwa game ini terlihat begitu responsif. Tidak terlihat sama sekali yang namanya lag ataupun kesulitan saat mengemudikan kendaraan di game tersebut. Saat kamu masuk ke dalam permainan, kamu akan langsung masuk ke dalam sebuah jaringan yang begitu luas dan kamu bisa langsung menjelajahi area tersebut sesuka kamu. Merasa bosan dengan semua opsi-opsi yang sudah biasa kamu lihat? Mau langsung balapan? Kamu bisa langsung menekan satu tombol dan kamu akan langsung digabungkan dengan tujuh mobil lainnya yang sudah siap untuk bertanding. Apabila ada beberapa even tertentu yang ingin kamu ikuti, kamu hanya perlu masuk ke peta dunia, cari icon yang tepat dan klik mouse kamu. Mudah bukan?

Setelah pertandingan dimulai, pertandingan terasa begitu menegangkan dimana kamu harus mengkombinasikan antara cara kamu mengemudi dengan strategi kamu dalam menggunakan bantuan-bantuan yang ada seperti nitro dan power-up yang disediakan game ini. Dari tampilan dasar yang diperlihatkan, tampaknya EA tidak ingin menggunakan tampilan yang terlalu rumit dan lebih memilih untuk menggunakan tampilan yang minimalis. Ternyata hasilnya cukup bagus dan kendaraan-kendaraan yang ada terlihat begitu bagus dan detil.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar